Operasi Zebra Krakatau 2024, Nomor 2 dan 9 Paling di Incar Polisi. MAJALAH NATAR AGUNG

0

nataragung.id, Bandar Lampung — Polresta Bandar Lampung resmi menggelar Operasi Zebra Krakatau 2024, yang dimulai dari Senin 14 hingga 27 Oktober 2024.

Operasi Zebra Krakatau bertujuan untuk meningkatkan kesadaran pengendara dan menekan angka kecelakaan lalu lintas.

Kapolresta Bandar Lampung, Kombes Pol Abdul Waras, mengatakan bahwa operasi ini bertujuan mengurangi tingkat fatalitas akibat kecelakaan lalu lintas.

“Kecelakaan tidak hanya berdampak pada korban, tetapi juga dapat memengaruhi perekonomian keluarga yang ditinggalkan. Operasi Zebra adalah salah satu cara untuk menekan angka kecelakaan dengan meningkatkan kesadaran pengendara dalam mematuhi aturan lalu lintas,” ujarnya saat apel di Lapangan Mapolresta Bandar Lampung, Senin (14/10/2024).

Masyarakat Kota Bandar Lampung diimbau untuk mematuhi peraturan lalu lintas dan melengkapi kendaraan sesuai dengan standar yang berlaku demi keselamatan bersama.

Baca Juga :  ASAFI TOUR Berangkatkan 35 Jamaah Umrah Kloter Ketiga. MAJALAH NATAR AGUNG

Operasi Zebra Krakatau ini tidak hanya bertujuan untuk menindak pelanggaran, tetapi juga untuk memberikan edukasi kepada pengendara mengenai pentingnya keselamatan di jalan raya.

“Diharapkan, dengan adanya operasi ini, angka kecelakaan lalu lintas di Bandar Lampung dapat ditekan. Kami ingin menciptakan situasi lalu lintas yang aman dan tertib,” tambah Kombes Pol Abdul Waras.

Ini lima titik lokasi Operasi Zebra di Kota Bandar Lampung:

1. Makam Pahlawan

Sebagai salah satu area yang sering dilalui, kawasan Makam Pahlawan di Kota Bandar Lampung akan menjadi titik pertama operasi.

Wilayah ini merupakan jalur penghubung yang mengarah ke pusat kota, sehingga rawan terjadi pelanggaran lalu lintas.

2. Bundaran Rajabasa

Bundaran Rajabasa yang merupakan pintu masuk utama ke Kota Bandar Lampung menjadi titik kedua pelaksanaan operasi.

Baca Juga :  PPIPHII Buka Program Beasiswa Calon Advokat Tahun 2025 dengan Tema "Satu Desa Satu Advokat". MAJALAH NATAR AGUNG

Selain sebagai area yang cukup sibuk, lokasi ini juga menjadi jalur bagi kendaraan dari luar kota yang baru memasuki Bandar Lampung.

3. Depan Transmart

Dengan ramainya kendaraan yang keluar masuk dari pusat perbelanjaan ini, potensi pelanggaran lalu lintas juga cukup tinggi.

Operasi di lokasi ini bertujuan untuk menjaga ketertiban lalu lintas, terutama bagi pengendara yang kerap kali parkir sembarangan atau melanggar aturan lain.

4. Bundaran Gajah

Sebagai titik pusat kota, Bundaran Gajah selalu ramai oleh aktivitas warga maupun wisatawan.

Lokasi ini akan dipantau selama operasi untuk memastikan bahwa pengendara mematuhi aturan seperti penggunaan helm bagi pengendara motor dan sabuk pengaman bagi pengendara mobil.

5. Jalan Imam Bonjol (Gunung Kucing)

Baca Juga :  Sosialisasi Mirza-Jihan di Natar, Masyarakat Antusias - MAJALAH NATAR AGUNG

Jalan Imam Bonjol, tepatnya di area Gunung Kucing sebelum Kodim 0410/Kota Bandar Lampung. Lokasi ini sering digunakan oleh kendaraan bermotor untuk mengakses area militer serta area perkotaan lainnya.

Target Pelanggaran

Operasi Zebra Krakatau 2024 menargetkan sembilan jenis pelanggaran yang sering terjadi di jalanan. Kombes Pol Abdul Waras menegaskan bahwa sembilan jenis pelanggaran tersebut meliputi:

1. Penggunaan ponsel saat berkendara.

2. Pengemudi di bawah umur.

3. Berboncengan lebih dari satu orang.

4. Tidak menggunakan helm SNI bagi pengendara motor atau sabuk pengaman bagi pengendara mobil.

5. Berkendara dalam pengaruh alkohol.

6. Melawan arus.

7. Melebihi batas kecepatan yang ditetapkan.

8. Kendaraan yang overloading dan overdimension (ODOL).

9. Parkir di bahu jalan tol.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini